Posts

Showing posts from May, 2014

Manfaat Tersembunyi dari Ampas Daun Teh untuk Kecantikan

Image
Daun teh yang kemudian diseduh menjadi minuman ternyata tak hanya punya khasiat bagi kesehatan tubuh dari dalam. Saat dijadikan ampas teh pun, khasiatnya mampu mendatangkan manfaat bagi kecantikan wajah. Nah, para wanita sangat wajib mencoba resep masker ampas teh yang berikut ini! Masker ampas dari minuman teh sangat cocok untuk dijadikan bahan ideal perawatan kulit wajah. Ampas teh sangat cocok dijadikan masker wajah untuk yang ingin memperoleh efek wajah menjadi lebih segar dan bebas dari kusam. Ampas teh tersebut juga bisa membantu mencerahkan kulit wajah dan menghilangkan jerawat-jerawat di kulit. Wah, sangat banyak bukan khasiatnya? Memang tidak diduga sehelai daun teh yang dipetik dari perkebunan-perkebunan di Indonesia tersebut dapat memiliki manfaat yang tak hanya untuk dinikmati sebagai minuman saja. Ya, daun dalam teh yang sudah selesai diseduh lalu meninggalkan ampas ternyata mampu mendatangkan manfaat untuk kecantikan wajah. Lalu bagaimana caranya? Sangat mudah. Cukup le

Cara Cerdas Merawat Kulit Wajah Alami Agar Awet Muda

Image
Cara merawat kulit wajah memang banyak ragamnya. Dari mulai memakai jasa teknologi canggih sampai cara-cara tradisional. Namun dari sekian banyak metode perawatan, dapatkah memberi dampak kulit wajah menjadi lebih segar dan tetap awet muda? Ada banyak sekali teknik perawatan wajah yang bisa anda coba. Untuk membuahkan efek bebas dari penuaan misalnya ada teknik facial rejuvenation. Teknik ini merangsang jaringan sel kulit dan mengencangkan kulit pada titik-titik tertentu. Metode teknologi ini memang cukup canggih dan banderolan biayanya pun cukup mahal, namun hasil kulit yang terbebas dari penuaan dapat dengan cepat anda dapatkan. Tentu selalu ada jalan menuju hasil yang diinginkan, bukan? Jadi bila anda memiliki kantong yang tebal, metode facial rejuvenation ini patut anda coba. Ingin cara yang lebih murah meriah dan sederhana? Cobalah metode tradisional untuk merawat wajah. Ada banyak khasiat yang terkandung dari buah-buahan yang biasa kita konsumsi. Gunakan sebagai konsumsi nutri

Cara Mandi Herbal Dengan Chamomile Tea

Image
Kalau sebelumnya kita membahas Aneka Macam Mandi sehat , kini saya akan coba membahas cara mandi herbal sebagai berikut. Cukup dengan Chamomile tea yang dicampurkan dengan air dalam bak mandi kita dapat menjadi media relaksasi yang tepat sebelum kita terlelap tidur di tempat tidur. Kualitas aditif alami dari kamomil ini memicu istirahat malam kita menjadi begitu berkualitas. Membenamkan diri dalam air hangat herbal akan mengusir tekanan yang didapat selama seharian beraktivitas maupun mengendurkan urat-urat saraf yang sempat menegang seharian tadi. Siapkan satu panci larutan teh herbal yang mengandung ekstrak kamomil ini. Anda bisa langsung menggunakan bunga kamomil kering atau menggunakan kantong teh kamomil yang dalam bentuk kemasan. Menggunakan kantong teh kamomil lebih dianjurkan untuk mendapatkan hasil maksimal. Biarkan teh larut dalam air panas selama kurang lebih sepuluh menit. Jika Anda menggunakan bunga kering, saring terlebih dahulu agar tidak ikut terbawa dalam bak mandi. Tu

Inilah Seribu Manfaat Buah Jeruk Untuk Tubuh Anda

Image
Manfaat buah jeruk ternyata bukan hanya berasal dari banyaknya kandungan vitamin C di dalamnya, akan tetapi berbagai nutrisi maupun kalsium juga bisa kita temukan pada buah yang satu ini. Selain kaya nutrisi, buah ini juga ternyata rendah kalori, yaitu sekitar 29 kalori per 100 g, sehingga menjadikannya sebagai salah satu jenis buah dengan kadar kalori terendah dibanding buah-buah lainnya. Kelebihan lainnya adalah, buah berwarna jingga ini tidak mengandung kolesterol atau lemak jenuh, tetapi kaya akan serat makanan sekitar 7.36% dari RDA. Asamnya jeruk pun bukan sembarang asam, karena mampu menjadi pengawet alami, membantu pencernaan sekaligus membantu melarutkan batu ginjal.   Phytochemical juga merupakan bahan yang baik bagi tubuh. Contoh dari phytochemical ini diantaranya adalah hesperetin, naringin, dan naringen flavonoid glikosida yang begitu kaya kandungannya pada jeruk. Naringenin ini memiliki efek pada kesehatan manusia sebagai antioksidan, dan anti inflamasi. Secara medis, za

Tips Mudah Membuat Kulit Cantik Alami

Image
Kulit cantik alami tak hanya bisa diwujudkan dengan mengeluarkan banyak biaya untuk berkonsultasi ke klinik kecantikan serta menggunakan kosmetik yang harganya mahal. Jika anda sadari, banyak dari bahan-bahan masakan atau bahan makanan yang ada di rumah anda bisa anda gunakan sebagai masker atau perawatan kulit untuk memperoleh kulit yang lebih sehat dan cantik. Jangan membuang ampas kopi yang diseduh. Selain bisa melembabkan,ampas kopi bisa anda gunakan untuk scruubbing ringan pada wajah dan mengangkat sel-sel kulit mati. Kandungan kafeinnya yang meresap kulit dapat melancarkan peredaran darah. Tidak hanya alasan fisik yang mampu mengelupaskan sel-sel kulit mati dengan kemahiran yang luar biasa, tapi kafein yang tersisa juga mengencangkan pori-pori, sehingga kulit menjadi halus. Untuk kulit kering, tambahkan 1-2 sendok makan minyak zaitun lalu tekan pelan ke kulit anda. Hal lainnya yang bisa anda lakukan untuk menjaga kulit anda tetap cantik adalah dengan memastikan peralatan make-up

Inilah Manfaat Penting dari Hair Dryer yang Belum Anda Ketahui

Image
Hair Dryer Wanita itu identik dengan yang namanya dandan, Salah satu dari Alat Pendukung Tata rias mereka adalah Hair Dryer . Dan hampir dipastikan setiap wanita memiliki benda ini, apalagi bagi mereka yang memiliki rambut panjang. Benda ini menjadi benda wajib dibeli. Dalam kesepatan kali ini saya bukan ingin membahas dunia tata rias, melainkan ternyata jika kita mencermati lebih baik terdapat banyak manfaat lain yang dapat kita temukan dari Hair Dryer ini. Diantaranya sebagai berikut : Melepaskan foto yang lengket Pada Album Pasti hal ini pernah terjadi pada anda, Foto yang menempel pada album anda. Hal ini sungguh sangat menggangu apalagi foto tersebut merupakan kenangan terindah dalam hidup ini. Dengan Alat ini anda dapat melepaskan foto tanpa merusaknya, cukup dengan mengarahkan udara panas hair dryer ke belakang halaman foto tersebut, kemudian anda dapat melepasnya perlahan. Sebagai Pembersih Debu Saat ini hair dryer juga digunakan sebagai pembersih debu untuk daerah-daerah pojok